Senin, 25 Februari 2013

Bio Johan Sebastian Bach


Bio Johann Sebastian Bach


Johann Sebastian Bach (lahir di Eisenach,Jerman, 21 Maret 1985 – meninggal 28 Juli 1750 pada umur 65 tahun) adalah seorang komposionis Jerman. Ia menggubah musik untuk alat musik organ, harpsichord dan clavichord, dan juga untuk orkestra. Karyanya yang paling terkenal adalah Brandenburg concerto.
Para musikolog membagi seluruh komposisi Bach dalam lima masa, masing-masing komposisi memperlihatkan perbedaan gaya yang cukup spesifik jika saling dibandingkan tahun pembuatannya. Yang membuat gaya lagu Bach berbeda dari yang lain adalah bahwa semua lagu yang dibuatnya baik lagu Jesu Joy of Man’s Desiring atau lagu yang kebanyakan dibuatnya ditujukan untuk Tuhan.
Bach memiliki 7 anak dari istri pertama dan 13 anak dari istri kedua. Dari sekian banyak anak Bach beberapa di antaranya ada yang meninggal ketika masih muda. Kira-kira dalam keluarga Bach ada sekurang-kurangnya 52 orang musikus. Nama-nama beberapa anak Bach yang merupakan komponis adalah sebagai berikut.
  1. Wilhelm Friedmann Bach (anak pertama Bach).
  2. Carl Philipp Emanuel Bach (anak kedua Bach yang berhasil hidup sampai dewasa).
  3. Johan Christoph Friedrich Bach (anak termuda kedua Bach).
  4. Johan Christian Bach (anak termuda Bach).
Salah satu contoh komposisi yang dibuat oleh Johann Sebastian Bach:
(audio) Wtk1-fugue2.mid (info) Prelude No.2 In C Minor - Well-Tempered Clavier 1


Tidak ada komentar:

Posting Komentar